Print Friendly and PDF

Saatnya Belanja di Bandung

gambar : igcomputer.com
Sebagai orang Bandung, setiap akhir pekan terutama long weekend tidak asing lagi bila di kota yang berjuluk "Parijs Van Java" ini ramai dikunjungi oleh wisatawan yang berkunjung dari luar kota Bandung, jalan  nyaris didominasi oleh mobil-mobil yang ber plat luar Bandung.
Tidak bisa dipungkiri dalam satu dekade ini Bandung menjelma menjadi icon wisata terutama wisata belanja dan wisata kuliner, didukung oleh cuaca yang sejuk dan akses jalan dari ibu kota Jakarta yang relatif lebih cepat serta barang yang lengkap dengan harga yang kompetitif menjadikan Bandung menjadi kawasan wisata alternatif.
Parawisata telah menjadi sebuah industri yang menjanjikan, namun dalam realisasinya memerlukan berbagai kondisi yang akan menunjang berlangsungnya bisnis   pariwisata,   antara lain :
  1. Aksesibitas, segala aspek guna mendukung terselenggaranya wisata belanja berupa transfortasi yang meliputi akses menuju objek wisata, jalan yang memadai berikut pengelolaan lalu-lintas guna menghindari kemacetan. 
  2. Ketersediaan produk yang dibutuhkan dengan harga jual yang kompetetif. 
  3. Keamanan, jaminan akan keamanan dan kenyamanan pengunjung selama berbelanja. 
  4. Fasilitas lain sebagai komponen pendukung yang dibutuhkan oleh pengunjung seperti lahan parkir, tempat beribadah, akses komunikasi dan informasi, pelayanan produk perbankan, fasilitas kebersihan dll.
Khusus di kota Bandung, terdapat beberapa lokasi yang menjadi tujuan utama wisata belanja yang selalu menjadi tempat favorit para wisatawan baik dari luar kota maupun dari luar negeri untuk berbelanja sembari menikmati suasana Bandung. Tempat-tempat itu adalah :

1. Jalan Cihampelas
Salah satu pojok di Kota Bandung yang menjadi sentra product fashion terutama jeans, maka tak heran di tempat ini berderet toko-toko aneka jenis jeans berikut acsesoris, sangat cocok buat anda yang menggemari pakaian dari Jeans. Koleksinya lengkap berbagai merk dengan harga dijamin relatif murah. Anda dapat pula mengunjung area Cihampelas Walk atau lebih dikenal dengan Ciwalk, disini anda bisa menikmasti suasana nyaman dan sejuk.

2. Jalan Riau & Jalan Dago
Bagi anda yang mengilai fashion yang branded dengan harga miring, silahkan anda datang ke Jalan Riau dan Jalan Dago, di tempat ini anda akan dimanjakan dengan pelayanan dari Factory Outlet, Boutique, Stock Center seperti For Men, Terminal Tas, De Secret, Heritage, Oasis dll. Di perempatan jalan Riau dan Jalan Dago, anda bisa berkunjung ke Bandung Indah Plaza (BIP) untuk beristirahat dan keliling mall . Disepanjang jalan Dago, anda dapat menemui  Donatello, Jet Set, Up Town, Grande, Blossom, DSE, dan seterusnya. Di jalan Sulanjana dan Sultan Agung, Anda bisa menemukan deretan distro mulai dari 347, De Loops, Flashy, dan Blackjack.

3. Pasar Cibaduyut
Apabila anda membutuhkan alas kaki seperti sepatu, sandal maupun acsesoris berbahan dasar kulit seperti tas, dompet, ikat pinggang, anda bisa berkunjung ke Kawasan Cibaduyut, semua produk asli buatan anak negeri yang dijamin kualitasnya 

4. Pasar Induk Gedebage
Pasar Induk Gedebage di Jalan Soekarno-Hatta iadalah sentra pakaian bekas yang dijual sangat murah. Di   tempat ini anda dapat membeli baju dengan harga yang sangat murah, mulai dari Rp 5.000 saja! Tinggal pilih yang kualitasnya bagus. Tak hanya baju, Pasar Induk Gedebage juga menjual jins, jaket, tas, sepatu, topi, dan beragam aksesori pakaian lain. Kalau di Jakarta, Gedebage mirip seperti Pasar Senen. 
Kalau Anda tidak berminat membeli untuk diri sendiri, Pasar Induk Gedebage adalah tujuan pas saat ingin berbelanja untuk berderma. Anda bisa menyumbangkan banyak baju kepada orang-orang yang membutuhkan atau masyarakat yang ditimpa bencana.

5. Pasar Baru dan ITC Kebon Kelapa
Dari sekian banyak lokasi berbelanja, mungkin ini yang paling sering menjadi tujuan utama para wisatawan baik luar kota maupun luar negeri. Pasar Baru dan ITC Kebon Kelapa menyuguhkan aneka barang dengan harga murah seperti koleksi pakaian, mulai dari eceran hingga grosiran. Dua tempat ini adalah tujuan para pemilik toko di Jakarta untuk belanja kain dan pakaian. Di dekat pasar baru terletak kawasan yang bernama Gang Tamim, disini anda bisa berbelanja  kain meteran mulai dari jeans, katun chiffon baik bermotif maupun polos.

Nah ! bagi anda yang membutuhkan berbagai barang terutama produk fashion untuk kerluan hari raya, silahkan mampir ke Bandung, akan banyak pilihan disana dengan kualitas yang bagus dan harga yang murah.


sumber :

No comments: